Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Download Pdf dan Review Buku: "Keajaiban Toko Kelontong Namiya - Keigo Higashino"

Sebuah kisah tentang perayaan semangat manusia dan bagaimana kita memainkan peran menuju masyarakat yang lebih baik meskipun kita mungkin tidak menyadarinya. 

Judul: Keajaiban Toko Kelontong Namiya
Penulis: Keigo Higashino
Penerjemah: Faira Ammadea
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Terbit: Cetakan Pertama, 2020
ISBN: 9786020648293

Penulis pemenang berbagai penghargaan, Keigo Higashino telah mengukuhkan dirinya sebagai salah satu penulis paling terkemuka dalam literatur misteri. Karyanya telah banyak ditemukan di berbagai pusat perbelanjaan buku seperti halnya serial "Detektif Galileo" dan "Detektif Polisi Kaga". Namun, kali ini ada yang berbeda dari novel terbarunya yang berjudul "Keajaiban Toko Kelontong Namiya". Novel terbaru itu sukses menampilkan jenis misteri yang berbeda jika dibandingkan dengan cerita detektif sebelumnya yang telah melambungkan namanya. Kali ini Higashino mencoba melihat keajaiban dari sebuah jalinan kehidupan yang lahir dari sebuah sikap yang baik. Bercerita tentang kehidupan dari generasi ke generasi di sebuah kota kecil beserta segala elemen di dalamnya,

Dengan menggunakan plot fantastis dari sebuah toko di luar dimensi yang memungkinkan komunikasi dari masa lalu ke masa kini serta sebaliknya. Secara garis besar ceritanya berkisah tentang tiga anak muda nakal yang berperan sebagai pemberi nasihat kepada orang asing.  Hal itu adalah sebuah tradisi yang dimulai sejak beberapa dekade sebelumnya oleh pemilik toko yang asli. Yang membuat kisah ini menarik adalah ketika narasi yang dibawa dieksplorasi secara epik hingga jauh melampaui pengalaman ketiga anak laki-laki itu sendiri. Sehingga mereka berhasil menciptakan ikatan yang kuat dengan menjalin kehidupan banyak orang yang lahir dan bertumbuh di sebuah kota kecil itu. Penduduk berbondong-bondong berkunjung ke toko Namiya tak hanya untuk membeli sesuatu, tetapi juga ingin mencurahkan keresahan dan rasa putus asa untuk menemukan jawaban atas masalah mereka.

Secara struktural, buku ini berganti-ganti alur dengan karakter dan masa yang berbeda. Sementara elemen-elemen fiksi ilmiah dalam buku ini berfungsi sebagai perangkat plot yang menjembatani kesulitan dan keberhasilan para karakternya yang beragam. Akibatnya, setiap bab menempatkan pembaca pada periode waktu yang berbeda dan karakter yang unik pula. Sehingga dapat memastikan pembaca menemukan pengalaman yang berbeda tergantung pada penafsiran dan pengamatannya masing-masing.

Karkater yang ditampilkan pun beragam, mulai dari seorang musisi yang putus asa hingga seorang wanita pebisnis yang cerdas, serta beragam karakter lainnya yang berbeda baik secara sosial maupun ekonomi. Novel ini sangat baik dalam menggambarkan hubungan-hubungan antar kejadian dalam harmoni yang indah. Novel ini sangat mengena ketika membawakan pesan akan pentingnya setiap tindakan positif yang dilakukan oleh individu kepada dunia terlepas dari apa yang akan dinilai oleh orang lain tentang baik buruknya. Masing-masing karakter dihadapkan dengan permasalahan yang tak begitu rumit sehingga berkesan relate dengan apa yang dialami masyarakat di kehidupan nyata. Keragaman masalah yang dihadapi kebanyakan tentang masalah yang bisa menimpa siapa saja, namun pengalaman sebagai manusia dengan sejuta masalahnya itulah yang membuat semuanya terasa begitu indah.

Ulasan itulah yang membuat karya ini menjadi bacaan yang emosional. Keigo Higashino mampu menemukan keindahan yang menakjubkan dalam peristiwa-peristiwa sederhana kemudian memolesnya hingga tercipta sebuah cerita dengan unsur kejutan yang luar biasa. Kekuarangan apapun tidak akan menjadi sia-sia jika anda telah menamatkan novel ini, benar-benar kisah yang cukup menggetarkan hati. Singkatnya, "Keajaiban Toko Kelontong Namiya" adalah sebuah kisah tentang perayaan semangat manusia dan bagaimana kita memainkan peran menuju masyarakat yang lebih baik meskipun kita mungkin tidak menyadarinya.

Satu-satunya kekurangan dari karya ini adalah dari cerita penutup. Keigo Higashino berupaya membuat jalinan cerita di akhir untuk menyatukan seluruh kisah di novel. Masalahnya, alur cerita penutup itu tak mempunyai sengatan emosional seperti pada bab-bab sebelumnya. Tidak terlalu antiklimaks, penutup cerita ini gagal menangkap emosi dan keajaiban dari bab sebelumnya. Selain itu, penutupnya seakan mengkhianati beberapa aturan umum tentang konsep 'perjalanan waktu' karena merupakan hal tabu yang mungkin dipermasalahkan oleh para kritikus fiksi. Terlepas dari itu, buku ini tak goyah sedikitpun dalam menyampaikan narasi tentang kisah pengalaman yang inspiratif.

"Keajaiban Toko Kelontong Namiya” sukses memenangkan hati para pembacanya, sebuah karya sastra modern yang menunjukkan potensi berbeda dari sentimen Jepang yang menjunjung tinggi keharmonisan komunal. Secara keseluruhan karya ini sangat kontemplatif, terjalin dengan indah dan memancarkan kebaikan. Buku ini pasti akan meninggalkan kesan mendalam bagi siapa pun yang memilihnya dan meluangkan waktu untuk tenggelam dalam keajaiban naskah Keigo Higashino yang seakan-akan berkata “Jangan ragu untuk berkunjung ke Toko Kelontong Namiya untuk membuktikannya sendiri”.

Untuk download file Pdf E-book "Keajaiban Toko Kelontong Namiya", silahlan klik di SINI

Posting Komentar untuk "Download Pdf dan Review Buku: "Keajaiban Toko Kelontong Namiya - Keigo Higashino" "